KAMPUNG ADAT is a KAMPUNG NAGA
Kampung
Naga berada di Garut, Jawa Barat adalah sebuah kampung yang masih
mempertahankan adat dan budayanya hingga zaman modern ini , desa yang seluas
1.5 Ha yang berada di pinggir aliran sungai Cibulan dan mereka hidup sangat
rukun satu sama lainya.
gambar 1. stratifikasi sosial |
Desa yang dipimpin oleh kepala adat atau kuncen dengan
stratifikasi sosial yang berbentuk seperti pada gambar disamping,
pada tingkat atas yang dipimpin oleh kuncen atau kepala adat, Lebe atau
pemimpin
keagamaan, Punduh sebagai yang mengayomi warga dan di tingkat akhir
yaitu lapisan masyarakat. Dalam hal politik masyarakat kampung adat netral dan
tidak ikut dalam halnya seperti kampanye, namun hak memilih dalam pemilu mereka
tetap ikut karena kewajiban sebagai warga negara. Mereka mayoritas memeluk
agama islam. Asal usul Kampung Naga beritanya belum di ketahui secara pasti
karena dahulu pemberontokan DI/TII memusnahkan sejarah asal-usul kampung naga
sendiri sehingga penduduk kampong naga sendiri tidak tahu menahu asal usulnya.
Gambar 2. Desa Naga |
Gambar 3. Menikmati nuansa di desa Naga |
pada gambar tersebut saya dan kawan saya sedang menikmati refleksi kaki di tambak ikan yang ada di Kampung Naga, jika anda yang pernah melakukan terapy kaki yang dilakukan di Mall-mall kota yang biayanya relatif mahal dengan waktu terbatas, nah di desa naga ini anda juga bisa rasakan hingga anda puas.
Desa mereka tidak menggunakan listrik dari PLN karena mereka
ingin tetap menjaga budaya mereka dari luar meskipun mereka pernah di tawarkan
oleh pemerintah daerah mendapat listrik gratis namun desa mereka menolaknya,
untuk menjaga budaya mereka dan juga kesenjangan social masyarakatnya, karena mereka berpendapat dengan listrik kehidupan modern akan
tumbuh dan dapat memusnahkan budaya mereka.
oleh : Tezar Arif
Tidak ada komentar:
Posting Komentar